Palembang | DutaExpose.com.- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kota Palembang menyerahkan 50 daftar nama Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Palembang, Jumat, 12 Mei 2023.
Suasana penyerahan Bacaleg tersebut sangat meriah karena diiringi rombongan marching band.
“Jadi ada 50 daftar nama Bacaleg yang kita serahkan dan itu sudah melewati mekanisme dan seleksi internal partai,” kata Sekretaris Partai NasDem DPD Kota Palembang, Donny Prabowo, Jumat, 12 Mei 2023.
Pihaknya optimistis para bacaleg yang diajukan oleh NasDem dapat membangun dan membawa kemajuan bagi masyarakat Palembang.
“Target kita caleg yang menang bisa semaksimal mungkin. Kami tidak membatasi harus berapa, namun semuanya diharapkan bisa menang di pemilu kali ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua KPU Palembang, Syawaluddin. mengatakan sampai saat ini baru dua partai yang menyerahkan berkas Bacaleg. Yakni Partai Amanat Nasional dan NasDem.
“Kami memperkirakan diakhir pendaftaran yakni pada 12-14 Mei 2023 merupakan puncak pengajuan bacaleg di KPU Palembang,” katanya.*
sumber: medcom.id