KEPALA KANTOR BASARNAS PALEMBANG MENGHADIRI HUT KE-20 OKU TIMUR

Berita50 Dilihat

OKUT|DutaExpose.com- Perayaan hari jadi ke-20 Kabupaten OKU Timur yang jatuh pada hari ini rabu (17/01/2024) dimulai dengan rapat paripurna ke-47 DPRD Kabupaten OKU Timur. Meski diguyur hujan gerimis, suasana gedung DPRD OKU Timur tampak semarak dan para tamu undangan antusias berdatangan silih berganti. Dalam Perayaan Hari jadi tersebut turut hadir juga Kepala Kantor Basarnas Palembang Raymond Konstantin, S.E beserta jajarannya.

Saat diwawancarai raymond menjelaskan maksud dan tujuannya datang ke OKU Timur yakni untuk memenuhi undangan dari Pemkab OKU Timur dalam rangka perayaan hari jadi Kabupaten OKU Timur, selain itu juga untuk mempererat silahturahmi antara Basarnas Palembang dan Pemkab OKU Timur yang sudah banyak membantu terutama dalam pelaksanaan tugas dan Fungsi SAR ujar raymond.

Pada perayaan hari Jadi Kabupaten OKU Timur ini Basarnas palembang juga berpartisipasi dengan Menggelar Pameran Peralatan SAR serta Sosialisasi kepada masyarakat agar selalu mengutamakan keselamatan dalam beraktifitas. (HMS)